• 26 April 2025 06:35

Bhabinkamtibmas Medan Tuntungan Sambangi Pangkalan Angkot, Tekankan Keselamatan dan Kamtibmas

Bhabinkamtibmas Kelurahan Ladang Bambu, Bripka Perananta Bangun, secara aktif melaksanakan kegiatan Door to Door System (DDS) atau sambang ke pangkalan angkot KPU 97 di Jalan Jamin Ginting Simpang Tuntungan, Medan Tuntungan. Kegiatan ini dilakukan dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) serta memberikan sosialisasi pentingnya keselamatan berlalu lintas dan bahaya penyalahgunaan narkoba.
Dalam kegiatan tersebut, Bhabinkamtibmas memberikan himbauan kepada para sopir angkot untuk selalu melengkapi surat-surat kendaraan dan mematuhi peraturan lalu lintas. Selain itu, sosialisasi mengenai bahaya narkoba juga disampaikan dengan tujuan meningkatkan kesadaran masyarakat akan bahaya penyalahgunaan narkoba.
“Kami berharap dengan kegiatan sambang ini, dapat mempererat hubungan antara Polri dengan masyarakat. Selain itu, kami juga ingin memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat,” ujar Bripka Perananta Bangun.
Kegiatan sambang ini mendapat respon positif dari para sopir angkot. Mereka merasa senang dengan kehadiran polisi yang memberikan himbauan dan sosialisasi secara langsung.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *