• 14 Mei 2025 01:23

Bhabinkamtibmas Medan Tuntungan Sosialisasikan Pencegahan Kriminalitas di Kampung KB Juara

Bhabinkamtibmas Kelurahan Kemenangan Tani, Brigadir Rivella, aktif berperan dalam kegiatan masyarakat. Pada Selasa, 3 September 2024, ia menghadiri syukuran Kampung KB Kemenangan Tani yang berhasil meraih juara 2 tingkat Provinsi Sumatera Utara. Selain turut merayakan keberhasilan tersebut, Brigadir Rivella juga memanfaatkan kesempatan ini untuk memberikan sosialisasi kepada masyarakat.
Dalam kesempatan tersebut, Brigadir Rivella menyampaikan pesan-pesan penting terkait keamanan dan ketertiban masyarakat. Ia mengimbau kepada para pelajar untuk selalu pulang ke rumah sebelum pukul 22.00 WIB guna menghindari tindakan kriminal seperti begal dan geng motor. Selain itu, ia juga memberikan sosialisasi mengenai bahaya penyalahgunaan narkoba serta pentingnya mengunci kendaraan dengan ganda untuk mencegah terjadinya tindak pidana pencurian.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *