Masyarakat berterima kasih ke Polsek Medan Barat sudah berpatroli pada kegiatan Jum’at Curhat di Silalas Medan Barat
Personil Bhabinkamtibmas Polsek Medan Barat menggelar pelaksanaan kegiatan Jum’at Curhat Polri bersama Masyarakat pada hari Jum’at tanggal 01 November 2024 pukul 10.00 Wib di Warung Bu Torus Jalan KL.Yos Sudarso Lingkungan XII Kelurahan Silalas Kecamatan Medan Barat.
Pada kegiatan Jum’at Curhat tersebut di laksanakan oleh Akp Bazaro Bulolo (Kanit Binmas Polsek Medan Barat), Aiptu Tarmidi (Panit Binmas Polsek Medan Barat), Aiptu Frans Purba (Bhabinkamtibmas Polsek Medan Barat Kelurahan Silalas), Aipda M.Dabutar (Bhabinkamtibmas Polsek Medan Barat Kelurahan Sei-Agul) dan Dedi Batu Bara (Kepala Lingkungan XII Kelurahan Silalas)
Kegiatan tersebut siawali dengan Personil tiba di Lokasi di Warung bu Torus di Jalan KL.Yos Sudarso Kelurahan Silalas Kecamatan Medan Barat swlanjutnya setelah masyarakat berkumpul di kursi yang telah disiapkan langsung Kata sambutan pembukaan Acara Jum’at Curhat disampaikan oleh Aiptu Tarmidi (Panit Binmas Polsek Medan Barat) sebagai berikut Kami dari Polsek ingin mendengarkan keluhan dari bapak-bapak dan ibu-ibu sekalian di Lingkungan XII Kelurahan Silalas Kecamatan Medan Barat.
Pada kegiatan tersebut ada beberapa hal yang di sampaikan masyarakat diantaranya adalah yang disampaikan dari Pak Bu Parapat yang mewakili dari Lingkungan XII yang mengelukan bahwa pernah terjadi pencurian di Lingkungan XII 1(satu) bulan yang lalu dan kejadian tersebut membuat masyarakat merasa tidak nyaman dan meresahkan akan keamanan Lingkungan mereka dan meminta kepada pihak Polri untuk meningkatkan Patrolinya pada Jam-Jam rawan di Lingkungan XII dan di tempat-tempat rawan lainnya serta lokaai yang sunyi, dan kami warga Lingkungan XII mengucapkan terimakasih kepada Polsek Medan Barat telah berhasil menangkap para pelaku pencurian terswbut kemudian di sambung dengan apresiasi yang disampaikan oleh pak Sianipar bahwa warga mengucapkan terimakasih kepada Polsek Medan Barat karena para pelaku pencurian udah ditangkap, masyarakat merasa nyaman dan aman, selanjutnya memohon agar patroli tetap rutin dan di tingkatkan dijam rawan dan agar giat patroli polisi masuk kedalam gang lingkungan XII yang sunyi dan tempat rawan lainnya, kemudian permohonan di sampaikan juga oleh Bu Pane yang berkata sebagai berikut saya warga Lingkungan XII memohon pak polisi agar kegiatan patrolinya masuk kedalam gang untuk mencegah para pelaku kejahatan sisaat malam hari dan Kami juga warga Lingkungan XII mengucapkan terimakasih kepada Polsek Medan Barat telah berhasil menangkap para pelaku pencurian yang ada di Lingkungan XII atau di tempat kami.
Kegiatan Jum’at Curhat berjalan dalam situasi Aman, Baik dan Kondusif.