Polsek Medan Tuntungan terus meningkatkan kegiatan patroli untuk mengantisipasi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), tawuran, serta aktivitas geng motor dan kejahatan 3C (curas, curat, curanmor).
Rabu dini hari (12/02) patroli dilaksanakan melibatkan personel piket fungsi Polsek Medan Tuntungan. Sebelum pelaksanaan patroli, dilaksanakan apel kesiapan tugas yang dipimpin oleh Kanit Samapta Ipda P. Hermanto Tarigan.
Patroli dilakukan di beberapa lokasi yang dianggap rawan, antara lain Komplek Perumahan Stela, RSUP H. Adam Malik, Jalan Bungga Turi I, dan seputaran Pasar Induk Medan. Rute patroli meliputi Jalan Bungga Turi III, Jalan Setia Budi Ujung, Jalan Bungga Rinte, Jalan Flamboyan Raya, dan Jalan Jamin Ginting Simpang Bekala.
Sasaran dari kegiatan ini adalah wilayah Kecamatan Medan Tuntungan, dengan fokus pada kerawanan yang sering terjadi seperti pencurian, curat, curanmor, dan tawuran geng motor. Bentuk kegiatan yang dilakukan antara lain patroli stasioner di daerah-daerah rawan dan antisipasi kegiatan kelompok geng motor.
Harapannya kegiatan ini dapat terus ditingkatkan untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.